Senin, 25 Agustus 2008

8 Track dalam style : Belajar mengutak - atik style

:: Untuk bapa dan ibu yang mau belajar mengotak-atik style :;Yes, kita ketemu lagi . .
Ya, gambar diatas adalah Yamaha (PSR S900-S700) tetapi hampir semua yamaha sama lah.
Coba anda tekan 'channel ON/OFF di orgen anda maka tampilan yang paling bawah akan keluar seperti dalam gambar (di PSR yang di bawahnya juga sama (2100, 3000, 1500 dsb). Nah itulah 8 track style itu. Namanya bisa berbeda pada tiap orgen cuma sebagai contoj\h saya ambil di yamaha, lihat yang disebut 'ritem' itu he he he bukan gitar tapi drum ! , iyya dong, bagi bapa bapa yang pernah main band atau yang masih main band pasti tahu , ketika kita maian band dengan oranng yang baru kenal, dikenalin teman dan langsung diminta main bersama (Jam session) maka saat membuka kita minta tuh ke 'tukang drum' begini misalnya ' pa kasih rock and roll !" maka si penabuh bedug itu langsung respon ' tek tek tek . . dug tak du dug tak du dug . . . jreng lah alat yang lain berpadu , bass, gitar dan orgen. sama si dalam style pun begitu, drum ini adalah penentu tempo atau cepat lambatnya sebuah musik pengiring atau dalam hal ini style. - - -

TRACK DALAM STYLE
-Track 1 dan 2
Lihat di Yamaha malah diberikan porsi 2 track !, dalam Roland cuma 1 track. di Yamaha dengan 2 track drum maka ada untungnya juga buat kita, keuntungannya adalah :
- akan sangat mempermudah pemisahan variasi pukulan.
- Jika ada kesalahan merekam drum (dalam style) makan kita hanya menghapus satu track saja, yang lain tidak , misalnya track 1 kita isi dengan suara ' ces . ces . .stak . .ces . .ces stak, dan di tack 2 suara lainnya, maka jika salah di ces ces saja kita hanya menghapus tack yang salah. Jiak hanya satu track maka salah dikit kita harus hapus semua.
Track drum jelas tetap untuk semua chord atau grip , emang ada gitu drum pake chord ? C , F, G ? he he

- Track 3 Bass, sama dalam tiap merek, ada 1 track ( mana ada bass 2 buah ya. Tarck ini adalah termasuk track yang berubah sesuai chord, nantinya, meskipun kita bisa memfungsikan track lain sebagai bas tambahan.
- Track 4 dan 5 adalah CHORD, CDH1 dam CHD 2 , nah ini adalah track yang berubah juga sesuai chord yang kita pencet.
- Track 6 adalah PAD, karena memang di Yamaha ada multipad yang bikin rame.
- Track 7 dan 8 adalah Prhase, atau PHR1 dan PHR2 .

Nah sekarang coba pilih style 'preset' (bawaan pabrik), lalu tekan tombol channel ON/OFF dan mulai OFF kan beberapa track dengan menekan tombol yang seperti kepala panah itu, dengarkan masing masing track , adakah yang berbeda ? pasti yah, perhatikan , yang beda minimal Adalah VOLUME nya atau keras pelannya bunyi, semakin ke kanan, track yang jauh rata-rata bunyinya pelan . . .
coba dulu deh . .

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Silakan jika ingin comment,bebas aja, terimakasih