Kamis, 11 September 2008

Selamat Mendengarkan..kembali..lagu Ciptaan saya . .

Ya . . . kalo suka.. syukurlah, kalo nggak, ya . .skip aja lah . .

Lagu ini dibuat tahun 2005,dinyanyikan oleh Yessi Magda,orang perum 3 Bekasi, jawa Barat, sudah pernah saya ceritakan dulu.
Saya langsung main diYamaha PSR 3000 saya dulu . . . tanpa arransemen ( memang nggak ahli lah . .). Direkam tahun 2006 di rumah Edi'Kuncir'Suherman di Bekasi juga,alat rekamnya ada di sebelah ruang tamunya, tapi hasilnya membuat saya puas, meskipun kata dia sebaiknya di'touch up ' lagi, nggak lah kata saya cukup, yang penting pesan saya sampai ke yang dituju, maksudnya, ya . . kesenangan saya sendiri lah, saya senang mendengar lagu saya sendiri, untuk menghibur diri sendiri, dimainkan sendiri . . di rumah sendiri.he he.. ndak pa . .pa...

Oh ya tahun 2006 lagu ini masuk200 besar Indonesia Song Festival (Insof) meskipun gagal di ajang itu, nggak masuk jadi juara . .he he . .tapi bagi saya tidak gagal, tetep sukses, iya sukses direkam dan mudah diputar ulang sambil pergi ke kantor . . .sambil menghayal lah . . .

Silakan dicicipi, letaklagunya dibawah text lagu Deborah (John Anderson), Deborah saya pasang paling atas dan akan selalu saya pasang karena lagu ini menurut saya "most heart striking !" lembut tapi tegar dan tegas gitu..he he..(euumh . .)
John Anderson (Yess) diiringi oleh Vangelis . .tau dong . .itu musiknya toppbbb . .banget !
I read your letter .... I got it just the other day. ... you seem so happy . . . . lalu. . .
Namun sesungguhnya kau jauh . . . di arah terbitnya matahari . .(lho?)

ya, silakan.

Oh pujan hati, kunanti kau disini
Di taman istana , sejuk sunyi
Oh sampaikah sudah? , jeritan keinginanku
Berdua nikmati indahnya buana.

selalu kuinginkan sunggingan senyum mu
Belaian sayang, rindu tak putus
Kupelukmu dekatkan wajah
Lembut matamu , itu yang kurindu

Namun , sesungguhnya kau jauh . .
Di arah terbitnya matahari
Semoga kau jua, tak dapat menahan, Rindu yang menyiksa ini
Hasrat hampir tak dapat kujaga . .
Bila tiba waktu kita bersatu ?
Bersanding wujudkan mimpi-mimpi indah berdua
Kuharap slalu kau setia kasihku.

Oh, bisik sang bayu . lewati bukit sepi . . .
sejukkan hatinya kekasihku . .

Oh, ku dengar jawab, janji mu akan diriku . .
Lambungkan jiwaku dalam khayal . . .

4 komentar:

  1. Halo Giri, salam kenal dari ullia.
    saya suka luar biasa sama Deborah Jon Anderson, udah keliling dunia (halah) nyari ini lagu (tp yg free hihihi..)gak dapet2 sampe akhirnya terdampar di blogmu.
    Aku mo minta tolong nih, aku bisa donlot ini lagu dalam bentuk mp3 dimana ya? ato dirimu punya mp3nya? soalnya kl aku dengerin via blogmu putus2 je jadi malah menyakitkan hati hiks...
    Tolong ya... just for the old time shake (old timenya sapa ya hehehe..)
    Terima kasih bianget.
    Ullia di Surabaya

    BalasHapus
  2. Ullia,
    pake Real player- langsung DL di widget lagu itu ( arahkan kursor di lagu itu)

    atau kunjungi mp3tube.net
    DL sendiri di situ ya . . .

    selamat bernostalgia . . . .

    I read your letter . . .

    BalasHapus
  3. Mas giri kalau posisi mas giri di jakarta saya mau kursus keyboard, Midi debora john anderson dimana ya mas ?

    BalasHapus
    Balasan
    1. sy gak cukup elmunya buat ngursusin mas :))

      Sy belum pernah nemuin Midi Deborah itu.

      Trm kasih sdh mampir.

      Hapus

Silakan jika ingin comment,bebas aja, terimakasih